Nama : Apik Sopankatanya, apikkatanya@yahoo.com
Artikel ke 1 KPI/ 2 / C / 2012
MANUSIA
PALING MERUGI
Katakanlah
( Muhammad), “Apakah perlu Kami beritahukan kepadamu tentang orang yang paling
rugi perbuatannya ?”. (Yaitu) orang yang
sia-sia perbuatannya dalam kehidupan di dunia, sedangkan mereka mengira telah
berbuat sebaik-baiknya. Mereka itu adalah orang yang mengingkari ayat-ayat
Tuhan mereka dan (tidak percaya) terhadap pertemuan denganNya. Maka sia-sia
amal mereka, dan Kami tidak memberikan penimbangan terhadap (amal) mereka pada
hari kiamat.” (QS.al-Kahf 103-106).
Tentang
siapa orang yang paling merugi dalam ayat ini yang utama adalah orang-orang
kafir karena mereka telah mendustakan Allah Swt, Nabi Muhammad Saw dan karena amalan
yang mereka kerjakan tidak berdasarkan iman. Amal perbuatan yang mereka lakukan
di dunia ini dianggap sia-sia. Artinya tidak ada pahala bagi mereka dan tidak
akan dihitung amalnya pada hari kiamat nanti meskipun mereka (orang kafir)
mengira akan mendapatkannya.
Amalan
mereka justru akan memicu siksa dan tidak akanada amalan yang bisa ditimbang
pada hari kiamat nanti. Naudzubillahi min
dzalik.
Lima Artikel Terbaik
& Alasannya :
1. Jalan
Tol Menuju Tuhan
2. Fakta
yang Belum Diperhatikan dan Belum Dimanfaatkan.
3. Apa
Hubungan Manusia Dengan Allah ?
4. Perhatikanlah
!
5. Puncak
Pengalaman Pertemuan dengan Allah itu Menjadi Hamba Allah, kekasih Allah dan
Khalifahnya
Kelima artikel ini
memotivasi agar kita beribadah benar-benar karena Allah dan melaksanakan perintah-Nya
sebagai bentuk rasa syukur kita kepada-Nya, karena manusia diciptakan untuk
Allah dan untuk menyembah Allah.
Semuanya
menggambarkan kekuasaan Allah dan kasih sayangnya kepada manusia. Memberikan
segala sesuatu di dunia ini untuk kebutuhan manusia, dengan menciptakan bentuk
fisik yang sempurna agar manusia dapat mengerjakan amalan-amalan ibadah kepada-Nya.
Sudah selayaknya kita melaksanakan kewajiban kita sebagai makhluk ciptaan-Nya,
melaksanakan perintah-Nya dan senantiasa menjauhi larangan-larangan-Nya agar
kita menjadi hamba Allah, kekasih Allah dan khalifah-Nya di muka bumi ini.
0 komentar:
Posting Komentar